GUNUNGSITOLI, (dobraknews.com) Serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek Tuhemberua, dari Kapolsek lama AKP (Purn) GB. Gea kepada Kapolsek Baru AKP ROLIHARDO SINAGA,SH, di laksanakan dihalaman Polres Nias, Jalan Melati, Kelurahan Ilir, Kota Gunungsitoli.(19/09/2016). Kapolres Nias AKBP Bazawato Zebua,SH,MH bertindak sebagai Inspektur Upacara, dan Kasat Reskrim AKP SK.Harefa,S.Pd,MH sebagai Perwira upacara, serta Ipda Damamoni Harefa sebagai Komandan Upacara. Kapolres Nias, AKBP Bazawato Zebua,SH,MH, pada sambutannya kepada Pejabat Baru Mengucapkan Selamat datang dan selamat bergabung di Polres Nias, Jabatan adalah Amanah yang harus dilakasanakan dengan Ikhlas, segera menyesuaikan diri dilingkungan Tugas yang baru, Pahami Karakter Masyarakat setempat, karena dalam waktu yang tidak lama lagi, Pelaksanaan Pilakdes akan dilaksanakan, dan Polri mempunyai bebas Tugas untuk mengamankan kegiatan tersebut, untuk itu segera lakukan deteksi dini terhadap potensi Gangguan Kamtibmas ...
Data Otentik Berita Akurat